KOTA, Jawa Pos Radar Madiun – Penerbit Erlangga memahami pendidikan merupakan langkah awal menuju kesuksesan. Pemberian beasiswa pun terus disalurkan untuk mengurangi beban anak-anak korban Covid-19. Penerbit Erlangga melalui Kepala Cabang Madiun menyerahkan beasiswa dana pendidikan kepada anak yatim piatu korban Covid-19.
Penyerahan berlangsung di kantor Penerbit Erlangga Cabang Madiun, Kamis (20/1/2022). Ada tiga orang anak yatim piatu penerima beasiswa pendidikan. Ketiganya merupakan pelajar SD, MTs, dan SMA.
Selain di Madiun, beasiswa pendidikan juga diserahkan kepada 64 anak yatim piatu di seluruh Indonesia. Mereka merupakan pelajar SD/MI, SMP/MTs, SMA/MAK. Adapun beasiswa itu berupa uang tunai selama satu tahun.
Kepala Cabang Penerbit Erlangga Madiun Harda Eka Putra mengatakan, pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung hampir dua tahun berdampak besar terhadap seluruh kehidupan termasuk anak-anak. Menurutnya, program beasiswa dana pendidikan ini merupakan bentuk kepedulian Penerbit Erlangga untuk mengurangi beban anak-anak korban Covid-19.
“Bantuan diberikan kepada 3 orang anak masing-masing dari jenjang SD/MI akan menerima Rp 2 juta per empat bulan atau Rp 6 juta per tahun, jenjang SMP/MTs, menerima Rp 3 juta per empat bulan atau Rp 9 juta per tahun, dan jenjang SMA/SMK, menerima Rp 4 juta per empat bulan atau Rp 12 juta per tahun,” jelasnya.
Pihaknya menyampaikan terima kasih atas bantuan dan dukungan dari sekolah maupun lainnya atas penyerahan beasiswa pendidikan ini. ‘’Sementara itu, kepada anak-anakku kalian harus tetap semangat, dan terus belajar meraih mimpi dan lanjutkan cita-cita kalian,’’ tutur Harda.
Di usia 70 tahun, Penerbit Erlangga akan terus berkomitmen untuk berpartisipasi dalam peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia. Caranya dengan menerbitkan buku-buku edukatif bermutu untuk semua jenjang pendidikan, mulai dari pra sekolah sampai perguruan tinggi, dan bahkan untuk kalangan umum atau profesional.
Tidak hanya menerbitkan buku-buku pelajaran yang berkualitas, Penerbit Erlangga juga aktif terlibat dalam kegiatan yang bertujuan meningkatkan kualitas guru dan siswa, baik itu berupa pelatihan-pelatihan, seminar, lomba, maupun kegiatan edukatif lainnya.
Di era tantangan yang selalu berganti, namun dengan kecintaan yang besar terhadap bangsa ini, Erlangga selalu siap, bekerja, berusaha, semangat, dan tanggap untuk menghadapinya. Di usia yang istimewa ini sesuai dengan motto perusahaan, Erlangga akan selalu setia melayani ilmu pengetahuan demi mendukung pendidikan Indonesia. (her/adv)