30.5 C
Madiun
Friday, March 31, 2023

Sejumlah Calon Pengantin Terdeteksi Positif Covid-19

MADIUN, Jawa Pos Radar Madiun – Penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) ternyata tidak menyurutkan niat warga untuk menikah. Di wilayah Kecamatan Taman, misalnya, sepanjang Juli lalu sedikitnya terdapat 65 permohonan akad nikah yang masuk ke kantor urusan agama (KUA) setempat. ‘’Untuk bulan ini ada 31,’’ kata Kepala KUA Kecamatan Taman Pujianto, Rabu (11/8).

Yang menarik, kata Pujianto, ada sejumlah pemohon maupun keluarganya yang terkonfirmasi positif Covid-19. Itu diketahui dari hasil swab yang merupakan salah satu persyaratan akad nikah yang diunggah ke portal simkah.kemenag.go.id ‘’Tapi, kebanyakan memilih menunda akad nikahnya,’’ ujar Pujianto.

Jika pemohon enggan melakukan penundaan, pihak KUA meminta bantuan beberapa pihak terkait. Yakni, satgas Covid-19, puskesmas, serta TNI/Polri. ”Biasanya hanya melibatkan tujuh orang,” tuturnya. (tr1/tr2/c1/isd/her)

Baca Juga :  Proyek Palang Perlintasan KA Tuntas, Produk Lokal Setara Internasional

MADIUN, Jawa Pos Radar Madiun – Penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) ternyata tidak menyurutkan niat warga untuk menikah. Di wilayah Kecamatan Taman, misalnya, sepanjang Juli lalu sedikitnya terdapat 65 permohonan akad nikah yang masuk ke kantor urusan agama (KUA) setempat. ‘’Untuk bulan ini ada 31,’’ kata Kepala KUA Kecamatan Taman Pujianto, Rabu (11/8).

Yang menarik, kata Pujianto, ada sejumlah pemohon maupun keluarganya yang terkonfirmasi positif Covid-19. Itu diketahui dari hasil swab yang merupakan salah satu persyaratan akad nikah yang diunggah ke portal simkah.kemenag.go.id ‘’Tapi, kebanyakan memilih menunda akad nikahnya,’’ ujar Pujianto.

Jika pemohon enggan melakukan penundaan, pihak KUA meminta bantuan beberapa pihak terkait. Yakni, satgas Covid-19, puskesmas, serta TNI/Polri. ”Biasanya hanya melibatkan tujuh orang,” tuturnya. (tr1/tr2/c1/isd/her)

Baca Juga :  PDAM Ancang-ancang Naikkan Tarif

Most Read

Artikel Terbaru