PACITAN, Jawa Pos Radar Pacitan – Kesedihan terpancar di wajah Sutomo. Dahinya berkerut saat cincin emas yang ’’menggigit’’ jari manisnya terpaksa harus digerinda petugas Damkar dan Satpol PP Pacitan. Cara tersebut ditempuh lantaran cincin yang tak bisa dicopot itu telah membuat jari manis kakek 88 tahun itu bengkak. ‘’Kami potong hati-hati menggunakan gerinda mini,’’ kata Tulus Wahyudi Saptono Putro, Plt Kabid Pemadam Kebakaran Pacitan.
Semula, beragam cara telah dicoba. Namun, cincin yang telah dikenakan 50 tahun terakhir itu telanjur lekat dengan kulit keriputnya. Ditangani ahlinya, cincin emas itu berhasil dipisahkan dari jari empunya kurang dari setengah jam. ‘’Sebelum memutuskan menggunakan gerinda, kami sempat mencoba beberapa cara. Pakai benang hingga dilumuri pelumas, tapi sia-sia,’’ ungkapnya. (gen/c1/fin/her)